Kesehatan tubuh bukan harta yang murahan karena sakit akan mengeluarkan biaya mahal. Ada pencegahan yang bisa dilakukan sebelum munculnya penyakit yang seringkali membuat kantong tompes. Tidak berbeda cara pencegahannya terhadap orang-orang yang bekerja hingga larut malam, bahkan dari pagi ke pagi. Mereka bekerja untuk diri sendiri dan keluarga. Otomatis mereka nggak boleh sakit karena bekerja membutuhkan kinerja yang baik dan banyak biaya yang dikeluarkan untuk menghidupi keluarga maupun diri sendiri. Apalagi sekarang ini harga-harga kebutuhan pokok serba mahal.
Saya sering melihat teman-teman seprofesi maupun yang tidak seprofesi, bekerja dari pagi ke pagi. Tidak berbeda dengan saya yang berprofesi sebagai blogger, dan penulis freelancer. Setiap harinya saya tidur hanya 2-3 jam. Terus terang ini membuat tubuh saya menjadi lemas di pagi harinya. Jika tubuh saya lemas, saya kurang konsentrasi dan kinerja kurang maksimal. Hal ini membuat aktivitas terhambat. Ditambah wajah yang tidak fresh dan sering sakit bila saat pergantian cuaca. Cuaca panas sakit. Cuaca dingin sakit. Serba salah!
Masalah utama bagi saya ialah aktivitas ataupun pekerjaan yang tertunda padahal harus berjalan sesuai jadwal. Menulis memang dilakukan di malam hari, namun untuk berhubungan dengan klien, rekan kerja, kirim e-mail, dan kegiatan lainnya, harus dijalankan oleh saya saat working hours (09.00 – 17.00). Pagi sampai sore saya harus bertemu dengan klien, rekan kerja, datang ke acara dan bertemu kemacetan Jakarta yang luar biasa. Macet, salah satu kondisi yang bisa membuat saya kelelahan dan stress. Malah jika sampai pulang malam, tubuh saya sering meriang.
Performa yang baik atau sehat dibutuhkan bagi setiap profesi, bukan blogger maupun penulis saja. Jangan mengira profesi blogger atau penulis hanya duduk di depan laptop saja. Banyak blogger yang juga punya profesi lain, seperti bekerja di kantoran, arsitek, dokter, event organizer, guru, traveler, culture event creator, dan lain-lain. Belum lagi harus mengurus keluarga. Mereka jelas perlu performa dan konsentrasi yang baik.
Kinerja pekerjaan dan aktivitas yang banyak memerlukan tubuh yang sehat. Tubuh yang punya sistem imun. Kondisi kelelahan, kerusakkan sel tubuh, polusi udara, macet, dan cuaca sangat memengaruhi daya tahan tubuh saya. Jika saya sakit, berarti banyak kegiatan yang tertunda, hanya menatap laptop pun bikin kepala pusing. Lalu bagaimana saya agar tetap menjalankan atau menambah aktivitas/bekerja yang serba deadline? Apalagi bulan ini waktunya bulan puasa.
Untuk mencegah daya tahan tubuh yang menurun, saya memilih suplemen yang aman bagi tubuh, yaitu produk herbal. Dokter menyarankan saya untuk mengonsumsi herbal saat saya mengalami diare yang sering terjadi pada saya dan membuat tubuh lemas. Dokter internist saya juga menyarankan mengonsumsi herbal buat menjaga stamina/daya tahan tubuh. Sarannya ini membuat saya terus ingat dan akhirnya mencari produk-produk herbal untuk tubuh saya.
Salah satunya adalah tumbuhan Meniran (Phyllanthus niruri), kamu bisa browsing untuk melihat manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Nah, Meniran ini saya temukan pada produk herbal bernama Stimuno Forte. Ekstrak tumbuhan Meniran pada Stimuno Forte diambil dari dari bagian akar, daun, batang, dan buah Phyllanthus. Biasanya saya suka lemas keesokan harinya bila menulis sampai pagi, mengunakan produk ini tubuh saya tetap terjaga staminanya.
Bagi saya Stimuno Forte layak dicoba karena manfaatnya yang sangat berguna bagi tubuh.
Manfaat mengonsumsi Stimuno forte:
- Memperbaiki sistem imun tubuh
- Merangsang tubuh memproduksi antibodi
- Meningkatkan aktivitas kerja sistem imun tubuh agar daya tahan bekerja secara optimal.
- Memperkuat sistem daya tahan tubuh
- Memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak
5 keunggulan Stimuno Forte:
- Stimuno bekerja mengaktifkan sistem imun non-spesifik dan spesifik. Sistem imun non-spesifik ialah sistem imum bawaan atau yang sudah ada dan dapat mempertahankan tubuh dari benda asing. Sedangkan sistem imun spesifik adalah sistem yang mempunyai kemampuan mengenal benda yang dianggap asing, misal sensitifitatasi.
- Berstandar Fitofarmaka yang telah teruji klinis, khasiat dan keamanannya.
- Aman digunakan dalam jangka waktu panjang dan dapat dikonsumsi bersamaan dengan obat maupun vitamin.
- Dapat membantu proses penyembuhan
- Dapat digunakan bersamaan dengan resep dokter
Saya sebagai blogger dan freelancer apa saja yang hampir setiap hari menulis sampai pagi, mengonsumsi Stimuno Forte bisa menjaga daya tahan tubuh saya. Setiap 3 kali sehari saya meminumnya agar terhindar dari penyakit atau mencegah turunnya daya tahan tubuh. Tentu saya juga meminum madu sari kurma, buah-buahan, sayur-sayuran, dan melakukan kesenangan saya, misal: kumpul bersama teman, makan enak, baca buku atau browsing, dan mendengarkan lagu favorite.
Menjaga sistem imun tubuh merupakan hal penting bagi manusia segala usia. Keseimbangan jiwa dan pikiran pun perlu dijaga. Karena selain rutinitas dan penyebab sakit lainnya, penyakit dapat muncul dari jiwa yang tidak tenang dan pikiran yang negatif. Olah raga juga penting, tapi sayangnya saya kerap kesulitan menjalankan aktivitas ini. Bisa jadi malas atau lupa.
Produk herbal Stimuno Forte dapat diminum untuk anak-anak di atas usia 12 tahun dan orang dewasa. Bagi yang punya aktivitas menumpuk, Stimuno Forte layak dicoba agar tetap aktif dan terhindar dari sakit. Kalau sudah sakit, siapa yang repot? Padahal kita nggak boleh sakit karena harus terus bekerja dan memenuhi banyaknya tuntutan. Stimuno Forte bukan untuk orang yang sibuk saja, tapi semua orang yang tidak ingin mendapatkan sakit.
google-site-verification: googleafba3c8799765152.html
Aku melemah, sejak dikejar dateline dan pola tidur yang ga keruan huhuhuu, aku pernah minum Stimuno, tulisan ini spt mengingatkan aku untuk mulai minum Stimuno lagi untuk menjaga kondisi tubuh. Thanks for share tante kece :* mwah.
Tengkyu juga gadis kecehhh
Perlu memperhatikan kondisi badan sendiri, pola makan, pola tidur, pola kerja musti diatur sedemikian rupa.
salam sehat dan semangat
setuju..salah sehat!
bisa jadi bahan pertimbangan nih untuk menambah jam dan menjaga badan apalagi imun, ditambah cuasa gak menentu yah.. makasihh post nya oke
silahkan mencoba..Tengkyuu
ini vitamin anakku, tapi yg sirup mbak..memang ampuh banget bikin ga gampang sakit.. tiap kali kita mw traveling jauh dan lama, seminggu sebelumnya aku rutin kasih dia stimuno, selama perjalanan dan seminggu setelah perjalanan.. dan ga pernah sakit.. aku seneng nih kalo yg tablet udh kluar, soalnya jujur aja ga suka ama rasa yg sirup ;p.. makanya aku ga mau minum
benerrr..kalo yg sirup belm pernah aku coba…so far minum Stimuno, aku sih fine-fine aja..Alhamdulillah
Wah boleh juga nih Mbk Sar, konsumsi stimuno biar tetap fit:)
Iyaa kamu tuh perlu
Kalau puasa tetap minum 3 kali kah Mbak?
aku sih pas buka dan mau sahur
aku jarang konsumsi vitamin. Paling banyakin tidur aja wekekek
Wah dia nongool..hahahaha…IYa say tidur itu terutama…kalo tidur kurang wajah pun tak cerah, tubuh lemah dan hati krasak krusuk gitu..#eh
Kesehatan jiwa juga penting kak …
kalolagi patah hati pasti terganggu banget hahaha
hahahha…setujua itu juga paling penting..menjaga tubuh, jiwa, pikiran dan hati..lengkap yak..haha